Kamis, 10 November 2022 | By: Adminy

MAU YANG GURIH? PEDAS? ENAK? NIH SNACK BARU!!!


Kalau kerja tidak ada camilan tuh rasanya hambar banget, apalagi kalau mendadak ada keperluan dan tidak sempat makan.. sebaiknya siapin beberapa makanan kecil deh (^.^)

Selain manis-manis, aku juga stock makanan ringan yang pedas dan gurih.. syarat utamanya sih yang isinya banyakk!!! \(^▽^)o

Tiap minggu camilan yang dibeli sering ganti-ganti, aku suka yang renyah, gurih, tidak terlalu keras dan rasanya pas di lidah.. Salah satu rekomendasi aku itu snack dari Kobe.

Selain bumbu, Kobe juga punya snack lho.. tepatnya Makaroni!!! Bisa dibeli di Alfamart/Indomaret/Supermarket dan toko-toko lainnya yaa..


Ada 3 varian nih yang enak; Snack BonCabe Makaroni Krispi level 10, Snack BonCabe Makaroni Krispi level 15 dan Snack BonCabe Makaroni Krispi Nacho Cheese Rasa Keju Pedas level 2. Sesuaikan dengan selera kamu yaa, karena ada beberapa level yang bisa kamu coba. Bagi pecinta pedas pasti akan suka dengan level 15 nya nih..

Snack BonCabe Makaroni Krispi level 10

Selain kress digigit ini tu nikmat selangit 😍 Tekstur nya benar-benar renyah dan pedasnya pas buat aku. 

Level 10 ini cocok untuk kalian yang tidak terlalu suka pedas berlebihan yaa, lebih condong ke rempahnya yang berasa banget, jadi rasa gurih, pedas dan rempah menjadi satu membuat Makaroni Krispi yang satu ini nikmat banget. Snack Makaroni dari Kobe juga cocok dipadukan dengan nasi hangat untuk tambahan lauk, dijamin nafsu makan jadi meningkat kalau pakai Makaroni pedas.

Pas untuk dibawa ke kantor karena isinya yang banyak, jadi bisa dibagi ke teman-teman satu ruangan. Kerja jadi lebih semangat dan pertemanan menjadi lebih erat.

Komposisi Snack Boncabe Makaroni Krispi Level 10 

-Makaroni 91%
-Bumbu Pedas level 10 (Maltodekstrin, garam, penguat rasa (mengandung mononatrium glutamat, dinatrium 5'-Inosinat, Dinatrium 5'-Guanilat)
-Cabai Bubuk
- Gula Kastor
-Bawang Putih Bubuk
-Bawang Bombai bubuk
-Minyak Nabati



Untuk kalian yang ingin ikut challenge dari Kobe Makaroni Krispi, bisa lihat di kemasan belakangnya nih.. ada beberapa permainan yang bisa dilakukan, biar makin seru bisa dimainkan bareng teman-teman kalian ya.

Snack BonCabe Makaroni Krispi level 15

 
Untuk kalian yang suka dengan rasa pedas yang mantap, bisa nyobain Snack BonCabe Makaroni Krispi level 15. Selain pedasnya yang menggelegar, rempahnya juga masih terasa lho.. masih gurih dan tentu saja krispi.

Semua tekstur dari makaroni ini tidak ada yang terlalu keras, semuanya pas dan renyah.

Bumbu yang kaya akan rempah membuat orang yang memakannya tidak hanya merasakan sensasi pedas saja, rasa gurih yang enak bikin nagih ingin makan terus. Kalau makan tidak akan cukup hanya dengan sekali coba, makanya aku stock beberapa bungkus agar masih kebagian kalau yang dibuka sudah habis buat rebutan. (/^▽^)/

Kalian bisa menikmati Makaroni Krispi level 15 dengan teman yang suka banget dengan pedas, isinya banyak banget jadi bisa dimakan bersama-sama. 

Komposisi dari Snack BonCabe Makaroni Krispi Level 15
-Makaroni
-Bumbu pedas level 15 (Cabai bubuk, bawang merah goreng, garam, gula kastor, Mono natrium Glutamat, Minyak Nabati, bawang putih bubuk, bawang bombai bubuk, Dinatrium 5'-inosinat, dinatrium 5,- guanilat, ekstrak ragi), 
-Minyak Nabati.


Dibalik kemasannya ada permainan-permainan juga yang bisa kita lakukan. Jangan sampai ketinggalan challenge nya guys… pasti seru deh!!

Snack BonCabe Makaroni Krispi Nacho Cheese Rasa Keju Pedas level 2

Ini levelnya cuma 2 nih, cocok untuk yang ga suka pedas. Anak balita juga bisa makan Makaroni Krispi deh.. soalnya anak aku juga suka banget sampai minta lagi, padahal sudah habis ヽ(*≧Ο‰≦)οΎ‰ Jadinya sekarang kalau beli harus dilebihin untuk rasa kejunya agar anak tidak merengek. Selain dimakan sama anak, Snack BobCabe Makaroni Krispi Nacho Cheese ini juga nemenin saat ngerjain lemburan di rumah karena bisa jadi lebih santai ketika di depan laptop.


Rasa kejunya berasa banget, ada rasa gurih dan sedikit sekali rasa pedasnya. Krispinya nikmat abis, bikin susah berhenti makan dan teksturnya juga renyah. Pokoknya buat kalian yang cobain ini snack bakalan kepingin makan lagi dan lagi, karena selain kejunya yang enak, rempahnya juga nikmat banget.

Dibalik kemasan juga ada challenge yang bisa kalian lakukan bersama teman-teman, pasti serunya ngga abis-abis!!! #PastiLebihAsik


Komposisi Snack Boncabe Makaroni Krispi Nacho Cheese Rasa Keju Level 2 
-86% Makaroni
-Bumbu rasa keju pedas (keju bubuk 2,7%, gula halus, Maltodekstrin, Garam Penguat rasa (Mono natrium Glutamat, Dinatrium 5'-Inosinat, Dinatrium 5'- Guanilat), 
-Krimer Nabati, 
-Cabai bubuk, 
-perisa sintetik keju, 
-perisa sintetik tomat dan 
-Minyak Nabati.


Selasa, 08 November 2022 | By: Adminy

SEDIA MI SEBELUM KELAPARAN SAAT HUJAN




Oktober kemarin sering banget hujan yah, memang sudah waktunya musim penghujan sih 😊 Semoga yang terkena banjir dan musibah lainnya diberi ketabahan. 


Membahas musim hujan, banyak sekali yang bisa diceritakan.. Hujan membawa kenangan-kenangan lama melintas ke dalam pikiranku 😁 Nah yang gampang banget laper waktu hujan siapa hayo??? Aku sering nyiapin berbagai macam makanan buat malam hari gitu, jadi ga bingung saat lapar melanda 😍 (gitu minta kurus(/^▽^)/


Hwehehe jangan skip olahraga biar badan tetap sehat dan bugar ヽ(^。^)δΈΏ

Persiapan kalian apa ni say buat nemenin gabut di rumah?? 

Nih aku spill stock andalan aku!!!

Pernah nyobain belum? Aku suka banget nih sama Mi Instan Bon Cabe 


Kemasannya memanjang gitu, tidak seperti mi pada umumnya tetapi setelah direbus, mi nya jadi banyak. Cocok banget untuk kalian yang sering pergi keluar kota, tidak memakan banyak tempat saat dibawa.

Ga pernah ketinggalan stock Mi BonCabe dari Kobe karena aku pecinta pedas. Rasanya pas banget kalau dimakan malam hari, biar ngga kedinginan dan memuaskan lidahku yang doyan banget sama pedas 😍

Aku sedia Mi BonCabe yang goreng dengan level pedas 15 dan Kuah Ramen dengan level pedas 30!!! Kalian beneran harus nyobain biar tahu sensasi pedas dan gurih dari bumbu taburnya gaes.

Mi BonCabe Goreng Level 15

Siapa nih yang suka naburin BonCabe ke hidangan mi instan? Sekarang ngga perlu bingung lagi karena sudah ada BonCabe yang disatukan dengan Mi \((*^▽^*))o


Mi nya kenyal dan banyak, pas banget kalau dimakan dengan BonCabe nya. FYI, sudah ada BonCabe juga di mi nya ya.. Sebelum dikemas, Mi BonCabe ini melalui proses pemanggangan dan tidak digoreng, membuat Mi BonCabe rendah lemak, kalori dan lebih sehat. Selain itu mi ini tidak mengandung pengawet dan tanpa pewarna buatan loh.. Maka dari itu aku lebih suka stock mi dari Kobe aja.

Cara Membuat

Pembuatannya seperti mi pada umumnya, direbus dan ditiriskan yaa..


Terdapat bumbu liquid dan bubuk BonCabe. Karena bentuknya yang liquid ini membuat kita lebih mudah saat mencampurnya dengan mi, selain itu bumbu liquid juga menjadikan mi lebih fresh.


Rebus mi selama 3-4 menit (tergantung selera kita)


Tuangkan bumbu liquid di atas piring. Jika kalian ingin tidak terlalu pedas, bumbunya bisa dikurangin yah (☆^γƒΌ^☆)


Setelah mi matang, campurkan dengan bumbu liquid lalu tuangkan BonCabe di atasnya. Mi siap disajikan.


Jangan kaget ya kalau pedasnya luar biasa, cocok untuk para pecinta pedas dan jangan lupa siapin air hangat biar pedasnya di mulut lebih cepat teratasi πŸ˜‰


Mi BonCabe Kuah Ramen Pedas Level 30

Kalau pecinta ramen, harus nyobain ini yaa.. Kuahnya kental dan cocok dimakan saat malam hari (>ο½™<)


Sama seperti mi goreng BonCabe, mi Kuah Ramen Pedas ini tidak mengandung bahan pengawet dan tidak mengandung pewarna buatan, tentunya jadi lebih sehat dan rendah lemak karena juga tidak melalui proses penggorengan, semuanya pakai metode dipanggang di oven.


Cara Membuat

Untuk mi kuah tentu saja cara membuatnya hanya direbus saja.


Mi BonCabe Kuah Ramen Pedas ini juga memakai bumbu 2 jenis yakni bumbu liquid dan bumbu taburnya yang pedas dan gurih.


Warna mi nya lebih merah, direbus selama 3-4 menit (sesuai selera). Saat merebus, jangan lupa siapkan bumbu di mangkok.


Setelah mi matang, bisa kita tuang ke dalam mangkok dan disajikan dengan bumbu taburnya sesuai selera.


Kuah yang dihasilkan lebih kental dan rasanya lebih pedas dari mi gorengnya, karena ini level 30!


Yuk langsung cobain nih… kalian bisa beli di Alfamart/Indomaret/Hypermarket/Supermarket/toko-toko terdekat nih, mudah banget ditemuin πŸ˜ƒ Kalau aku biasanya juga stock makaroni nya, langsung ke artikelnya makaroni yaa (/^▽^)/